KRI Nanggala 402 Ditemukan, Kemungkinan Kru Ada Yang Selamat
April 24, 2021
Brigpol Fathoni dipecat, Ini Rentetan Kasusnya
April 13, 2021
Wanita Cantik Bersuami Diperkosa di Mobil Travel
April 13, 2021
Berikut merupakan momen terakhir letda Rhesa Sigar bersama sang istri, mulai melakukan Selfie dan bercanda berdua.
Nama Anasthasia Christina, adalah istri dari Letda Laut (T) Rhesa Tri Utomo Sigar yang merupakan salah satu awak KRI Nanggala-402 memposting foto dan video bersama sang suami di akun Instagramnya.
Terlihat jelas di Dalam foto dan video yang diunggahnya, tampak ia dan sang suami sedang berada di dalam sebuah mobil. Diketahui ketika itu merupakan momen terakhir mereka bertemu
Baca Juga :
Kapolresta Malang Kota Takziah ke Rumah Duka Dansatsel KRI Nanggala-402
Tertulis Pada unggahan tersebut, Anasthasia Christina menuliskan keterangan bahwasanya ia ketika itu ia sedang mengantar sang suami ke dermaga untuk bertugas.
Dan Seperti ada firasat, ia saat itu sangat menginginkan untuk berfoto bersama sang suami.
“Entah kenapa pengen selfie sama videoin padahal aku bangun tidur belum mandi karen pagi banget,” katanya.
Anasthasia juga menuturkan bahwa biasanya ia dan sang suami sangat jarang melakukan foto selfie bersama.
“Biasanya kita jarang selfie, foto selfie kita ada kali hitungan jari doang.aku bersyukur sempetin selfie waktu itu krn ternyata udah gabisa lagi selfie2 atau videoin km lg bobok, atau km lg joget2 pake rok aku klo lg bantu aku rapihin cucian,” tulisnya.
Diketahui suami Anasthasia yaitu Letda Laut (T) Rhesa Tri Utomo Sigar merupakan satu dari 53 awak KRI Nanggala-402 yang dinyatakan Subsunk di perairan laut Bali.
KRI Nanggala-402 mengalami hilang kontak sejak Rabu (21/4/2021). Sejak itu pula hingga dinyatakan Subsunk, upaya pencarian terus dilakukan. Bahkan hingga saat ini TNI masih melakukan upaya untuk bisa mengevakuasi kapal selam tersebut yang berada di dasar laut dengan kedalaman 838 meter.