KRI Nanggala 402 Ditemukan, Kemungkinan Kru Ada Yang Selamat
April 24, 2021
Brigpol Fathoni dipecat, Ini Rentetan Kasusnya
April 13, 2021
Wanita Cantik Bersuami Diperkosa di Mobil Travel
April 13, 2021
Polsek Lowokwaru – Bhabinkamtibmas Kelurahan Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Aiptu Lulus Bagus, menyerahkan paket bantuan sosial (bansos) dari Kapolresta Malang Kota, Kombespol Budi Hermanto S.I.K. M.Si., kepada Ibu Lastri, warga Jalan Sudimoro, Mojolangu.
Bansos yang diserahkan berupa paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula, dan telur. Penyerahan bansos ini dilakukan secara door to door.
Saat menyerahkan bansos, Aiptu Lulus Bagus didampingi oleh Ketua RW 07 Kelurahan Mojolangu.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Lulus Bagus menyampaikan bahwa bantuan sosial ini merupakan wujud kepedulian Kapolresta Malang Kota terhadap masyarakat yang membutuhkan.
“Bantuan sosial ini merupakan bentuk kepedulian Bapak Kapolresta Malang Kota terhadap masyarakat yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan dapat meringankan beban Ibu Lastri,” kata Aiptu Lulus Bagus. (Rabu, 21/12).
Kegiatan ini juga merupakan wujud komitmen Kepolisian dalam mewujudkan visi misi “Ada Polisi Ada Solusi”.
Sementara itu, Ibu Lastri mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Kapolresta Malang Kota.
“Terima kasih kepada Bapak Kapolresta Malang Kota dan Bapak Bhabinkamtibmas yang telah memberikan bantuan ini. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi saya dan keluarga,” kata Ibu Lastri.
Polri akan terus berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, salah satunya dengan memberikan bantuan sosial serta bantuan kesehatan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan penyerahan bansos ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan. Kepolisian akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mendapatkan informasi tentang masyarakat yang membutuhkan bantuan.